Breaking News

Seseorang akan wafat sesuai dengan apa yang dicintai nya

Seseorang akan wafat sesuai dengan apa yang dicintainya


  Ada seorang Syekh yang berkunjung ke sebuah Mesjid. Ketika itu imam Mesjid menyambutnya dan berkata "Wahai Syekh, 2 pekan yang lalu didaerah sini ada kejadian yang menakjubkan''.

  "Apa itu?" kata Syekh tersebut. Mulailah imam Mesjid tersebut bercerita. "Kemaren disini ada seorang pemuda yang tertabrak kereta api. Dan saat itu saya langsung ke tempat kejadian. Dan saya langsung mendekati pemuda yang tetabrak kereta Kondisi pemuda tersebut sangat mengenaskan, ususnya sudah terburai tapi dia masih bernafas"

   Di saat itu saya langsung mengatakan kepada pemuda tersebut ''Wahai anak muda, ucapkanlah La ilahaillallah,'' Pemuda tersebut memandangku, dan aku terus membimbingnya.

  Yang pada akhirnya pemuda tersebut berhasil. Mengucapkan kalimat 'La illaha illaAllah' dan akhirnya dia pun meninggal. Disaat itu, saya langsung mencari identitasnya dan meraba kantong bajunya.

  Sungguh saya dibuat terkejut. Disana saya menemukan sebuah salib. Dan ternyata pemuda tersebut seorang nasrani!? Setelah mendapatkan kartu identitasnya, kami langsung ke rumahnya dan memberitahukan bagaimana akhir hidup pemuda tersebut kepada orang tuanya.

  Dan ternyata penuturan dari orangtuanya, bahwa anaknya semasa hidup senang sekali mendengarkan al Qur'an. Dan berkeinginan untuk masuk Islam. Tapi sang ayah melarangnya.

  Tapi karena kejujuran hatinya. Allah memberikan taufiq kepadanya Yang pada akhir hidupnya dia bisa mengucapkan kalimat Tauhid. Subhanallah. Kejujuran hati akan Allah tampakkan di akhir hidup kita.

  Karena sebuah amalan di lihat dari penutup hidupnya. Semoga kita termasuk orang yang ditolong Allah. Agar mampu mengucapkan kalimat tauhid ketika menjelang sakaratul maut kelak tiba. Aamiin yaa Rabb.

  Hikmah dari kisah tersebut adalah hendaklah ketika benar-benar memurnikan ibadah, cinta, dan rindu kita hanya untuk Allah. Jadikan Allah dihati kita. Dan jadikan al Qur'an menjadi penghibur dikala kita kesepian.

  Dan bukan alunan musik. Dan memohon kepada Allah agar kita meninggal dalam keadaan khusnul khotimah. Kematian dimana orang lain menangis tapi kita tersenyum karena senang akan bertemu dengan Allah.

  Artikel berasal dari berbagi di Group WA Rumah Ruqyah Indonesia, bagi yang ingin bergabung bisa request di 081282171204

No comments